Selasa, 13 Maret 2012

5 NEGARA DENGAN BIAYA HIDUP TERTINGGI DIDUNIA



Entah kebetulan atau tidak, ternyata biaya hidup di negara Skandivinia adalah yang termahal di dunia. Ada tiga negara di kawasan itu yang masuk dalam indeks level biaya hidup termahal versi Aneki. Berikut 5 negara dengan biaya hidup tertinggi di dunia:

Bahaya soft lens




Bahaya Soft Lens
Apakah anda konsumer yang kerap kali menggunakan soft lens (lensa kontak)? Memang di zaman serba canggih saat ini banyak cara yang dilakukan masyarakat untuk menyempurnakan penampilan. Sebut saja salah satu cara simple adalah dengan menggunakan soft lens. Ini bukan suatu hal yang langka untuk di konsumsi dari berbagai kalangan. Tidak hanya dewasa saja, tingkat remaja pun banyak terlihat asyik ’menikmati’ lensa lembut yang dipasang pada mata ini.
Soft lens berfungsi untuk memperindah bola mata yang memiliki beberapa variasi warna pilihan, atau sebagai salah satu alternatif bagi mata mereka yang kekuatan penglihatannya kurang dan enggan menggunakan kacamata. Nah, mungkin dengan menggunakan soft lens dirasa agak praktis. Namun apa jadinya kalau soft lens dapat merusak mata indah anda. Memang sosialisasi terhadap bahaya pengguna soft lens masih asing terdengar di telinga kita.
Berdasarkan hasil penelitian sejak tahun 2003 yang dilakukan tim dokter dari Pusat Kornea, Universitas Illinois, Amerika Serikat, terjadi peningkatan jumlah kasus infeksi mata serius yang disebut dengan Acanthamoeba Castellani.
Acanthamoeba castellani adalah suatu mikroorganisme yang banyak ditemukan pada air terkontaminasi. Nah, kontaminasi ini sering terjadi pada tempat penyimpanan soft lens milik anda. Seperti kurangnya menjaga higienitas saat menyimpan atau tidak mensterilkan lensa kontak dengan benar, akibatnya dapat menimbulkan infeksi pada mata. Penyakit mata ini biasanya disebut dengan Acanthamoeba Keratitis (AK) yang disebabkan oleh Acanthamoeba Castellani (tanyadokteranda.com).
Menurut Dr. Charlotte Joslin, ada 63 kasus yang teridentifikasi AK akibat menggunakan lensa kontak, hingga akhir tahun 2006. Dan biasanya 2-3 kasus per tahun. Hasil tersebut memberikan bukti, perawatan lensa kontak yang tidak sesuai aturan akan meningkatkan risiko infeksi (pikiranrakyat.com/8 Januairi 2009).
Sekilas terlintas diingatan saya, kala itu jeda rutinitas belajar di kampus, Jumat, 26 Desember 2008, salah satu teman saya bercerita tentang infeksi mata akibat soft lens. Sontak saya pun menyimak apa yang ia katakan. Karena saya juga merupakan salah satu pengguna soft lens.
Samira (22) namanya. Ia adalah mahasiswa jurnalistik, IISIP Jakarta, yang kerap kali menggunakan soft lens. ”Kadang kalau tidur malam tidak dilepas. He-he-he,” ujar wanita ini santai. Ia beralasan malas buka pasang soft lens karena tidak merasakan perih di mata.
Namun kekhawatiran Mira –akrab disapa- menggunakan soft lens muncul karena salah satu temannya, Maria (21), mengalami infeksi di kedua matanya. Dan membutuhkan perawatan dokter. Entah seperti apa cara Maria menggunakan soft lens, Mira tidak menjelaskan secara detail.
Hanya saja, kata dia, Maria memang saban harinya tergantung pada soft lens karena cara ini dirasa praktis ketimbang menggunakan kaca mata. Namun ia (Maria) juga pernah mengeluh sewaktu menggunakan soft lens, karena merasa tidak nyaman di mata, dan sering kali soft lens bergeser dari retina mata, serta pandangan mata terasa kabur. Padahal, kata Mira, soft lens yang dibeli Maria tersebut terbilang mahal, di salah satu optik ternama di Jakarta.
Ternyata bukan suatu jaminan juga jika kita membeli soft lens di salah satu optik ternama atau optik-optik counter biasa lainnya. Kita tentu menginginkan soft lens yg dibeli tersebut terjamin dengan ke-sterillan-nya. Pada waktu pertama kali menggunakan soft lens, pengguna biasanya sudah diingatkan untuk dapat menjaga higienitas soft lens. Juga dianjurkan sekaligus membeli air mineral atau air rendaman soft lens jika lagi tidak dipasang pada mata.
Tak ayal, setelah mengetahui keadaan Maria tersebut, kini Samira kembali menggunakan kacamata, sebelah kanan minus 4 dan sebelah kiri minus 3. ”Sekarang nggak pake soft lens, lagi. Aku jadi takut. Pake kacamata, cari aman aja,” cetus wanita berjilbab ini serius.
Selain dapat menimbulkan infeksi pada mata karena tidak mengetahui cara menggunakan soft lens yang baik dan juga tidak menjaga higienitas soft lens, lambat laun bisa menimbulkan katarak pada mata. Apa itu katarak? Seperti apa gejala-gejala katarak timbul? Bagaimana cara pencegahannya?
Katarak adalah kekeruhan pada lensa mata, yang menyebabkan penglihatan seseorang menjadi buram, bahkan lama-kelamaan dapat menimbulkan kebutaan. Hal ini dikarenakan cahaya yang masuk tidak dapat mencapai retina, akibat terhalang oleh lensa yang keruh, biasanya berwarna keputih-putihan. Sebagian besar katarak disebabkan oleh proses penuaan atau lanjut usia. Tapi tak bisa dipungkiri hal ini juga berakibat mereka yang berusia muda dan tergolong sehat. Salah satunya pada pengguna soft lens, yang saya jelaskan di atas.
Apakah penyebabnya? : Dapat bermacam-macam, umumnya karena usia lanjut, infeksi virus, genetik, gangguan pertumbuhan, gangguan metabolisme seperti Diabetus Mellitus (DM), traumatik, obat-obat steroid, rokok dan alkohol dpt meningkatkan risiko terjadinya katarak.
Biasanya gejala berupa keluhan penurunan tajam penglihatan secara progresif (spt rabun jauh memburuk secara progresif). Penglihatan seakan-akan melihat asap dan pupil mata akan bertambah putih. Pada akhirnya apabila katarak udah matang pupil akan tampak benar-benar putih, sehingga refleks cahaya pada mata menjadi negatif. Bila katarak dibiarkan maka akan mengganggu penglihatan dan akan dapat menimbulkan komplikasi berupa glaukoma dan uveitis.
Pengobatannya: Satu-satunya cara adalah dengan pembedahan, yaitu lensa yang telah keruh diangkat dan sekaligus ditanam lensa intraokuler sehingga pasca operasi tidak perlu lagi memakai kacamata khusus (kaca mata aphakia). Setelah operasi dijaga jangan sampai terjadd infeksi.
Pencegahannya: Disarankan agar banyak mengkonsumsi buah-buahan yang banyak mengandung Vit C, Vit A, Vit E.
Ulkus kornea akibat lensa kontak (koleksi PPDS Mata UA):
Ulkus kornea akibat lensa kontak
Lensa kontak warna warni sangat disukai kaum muda. Tapi tahukah anda perlunya waspada bahaya perlukaan “erosi” kornea hingga terjadi ulkus “borok” pada mata. Saat memakai lensa kontak, permukaan kornea yang sesungguhnya sangat sensitif menjadi teranestesi (kurang peka). Disinilah bahayanya, mata menjadi kurang peka, sehingga bila ada perlukaan pengguna lensa kontak tidak menyadari. Dari mata merah hingga timbul suatu ulkus “borok”. Dan bila sudah sampai pada ulkus, seringkali terjadi gejala sisa yaitu sikatrik kornea yang tentu saja dapat mengganggu penglihatan hingga kebutaan bila terdapat di sentral kornea.

10 NEGARA TERMISKIN DIDUNIA

 MOZAMBIK - $900 GDP per Kap

Republik Mozambik adalah sebuah negara di Afrika bagian selatan.
Menurut data IMF, antara tahun 1994-2006, rata-rata pertumbuhan GDP tahunan negara ini sekitar 8%. Kondisi perekonomian negara ini diperparah dengan berabagai macam problematika hidup penduduknya seperti pecahnya perang saudara hingga gizi buruk yang banyak menimpa anak-anak

AFGHANISTAN - $800 GDP per Kapita
Afghanistan ialah sebuah negara yang relatif miskin, sangat bergantung pada pertanian dan peternakan.Lebih dari 70% penduduknya hidup dengan kurang dari $2/harinya. Perekonomian Afghanistan yang porak-poranda oleh perang tetap bergantung pada poppy. Negara ini ialah penghasil opium (karet kering yang disarikan dari sari biji poppy) terkemuka di dunia. Opium merupakan bahan dasar pembuatan heroin.

 REPUBLIK AFRIKA TENGAH - $700 GDP per Kapita
Di negara yang beribu kota di Bangui ini kesejahteraan penduduk sepenuhnya bergantung pada bantuan luar negeri dan berbagai organisasi nirlaba.
Banyaknya pemilik lahan yang menjual hasil panennya ke luar negeri menjadi salah satu faktor mengapa negara ini kekurangan pangan. Di tahun 2006, ketika terjadi pemberontakan hebat di negeri ini, sekitar 5000 orang mati kelaparan.

ERITREA $700 GDP per Kapita
Lokasi Eritrea memberinya keuntungan mengendalikan rute laut melalui Terusan Suez. Inilah sebabnya mengapa Italia mendirikan koloninya hanya setahun setelah pembukaan kanal pada tahun 1869 dan mengapa Inggris menaklukkannya pada tahun 1941. Eritrea ialah negara yang dituduh oleh Amerika Serikat karena diduga memiliki hubungan dengan teroris. Pada tahun 2009 Menteri Luar Negeri AS, Hillary Clinton, menuduh Eritrea memasok senjata kepada kelompok militan al-Shabab Somalia yang diyakini memiliki hubungan dengan Al Qaeda.
Sebagai tambahan informasi, di negara ini hanya memiliki 824 sekolah dan 2 universitas.

NIGER $700 per Kapita
Di negara yang beribu kota di Niamey ini lebih dari 80% lanskapnya tertutup oleh luasnya gurun sahara. Sementara di sekitar sungai Niger, savana banyak dijumpai. Lebih dari 5000 tahun yang lalu lahan tersebut sebenarnya ditutupi dengan padang rumput subur. Namun perubahan telah terjadi di 2000 tahun terakhir.

Luas negara ini dua kali ukuran Prancis, namun dari 10.000 km panjang jalan raya yang dimiliki, kurang dari 800 km yang diaspal. Niger adalah eksportir terbesar uranium. Sama seperti negara-negara miskin lainnya, hanya sekitar 1 dari 4 orang yang pernah bersekolah. Angkatan bersenjata Niger juga sangat minim, dimana negara ini hanya memiliki sekitar 12.000 tentara dan 4 pesawat terbang!

GUINEA BISSAU $600 GDP per kapita
Sebagai salah satu negara dengan GDP per kapita terendah, lebih dari dua-pertiga dari penduduknya hidup di bawah garis kemiskinan.
Mulai sekitar 2005, para pengedar narkoba yang berbasis di Amerika Latin mulai menggunakan Guinea-Bissau, bersama dengan beberapa negara tetangga Afrika Barat, sebagai titik transshipment ke Eropa untuk pengedaran kokain.

4.SOMALIA $600 GDP per Kapita
Dalam beberapa tahun terakhir orang-orang miskin di Somalia telah menemukan cara baru untuk mendapatkan uang. Hal tersebut tak lain dengan cara pembajakan kapal internasional dan mengambil kru dan kargo sebagai sandera. Pembajakan di Somalia telah menjadi begitu umum. Ketika anak-anak muda tumbuh dewasa mereka ingin menjadi bajak laut karena di situlah uang berada. Perusahaan internasional diwajibkan membayar uang tebusan kepada bajak laut antara 1-20 juta dolar hanya untuk mendapatkan kapal kembali. Bahkan tebusan untuk sebuah kapal tanker yang mengangkut minyak dapat senilai seratus juta dolar.

LIBERIA $500 DGP per Kapita
Liberia adalah salah satu dari sedikit negara di Afrika yang belum dijajah oleh bangsa Eropa. Sebaliknya, Liberia didirikan dan dijajah oleh para budak yang melarikan diri dari Amerika.
Statistik menunjukkan bahwa sekitar 90% dari penduduk hidup di bawah $ 1,25 /hari. Sebagai salah satu dari 3 negara termiskin di dunia, Liberia memiliki tingkat pengangguran mencapai 85%.

BURUNDI $300 GDP per Kapita
Perang antar suku menjadi pemandangan yang selalu dapat dijumpai di sini. Persentase yang tinggi dari HIV dan AIDS adalah semua hal yang dikenal mengenai Burundi.

Sekitar 80% dari penduduknya hidup dalam garis kemiskinan dan menurut Program Pangan Dunia dan penduduk Burundi memiliki kepuasan hidup terendah di dunia dan hampir seluruhnya hidup bergantung pada bantuan asing.

REPUBLIK DEMOKRATIK KONGO $300 GDP per Kapita
Kongo juga dikenal sebagai salah satu tempat terakhir di bumi yang memiliki suku kanibal. Seseorang dari suku Mbuti kerdil berkisah bahwa orang-orang mereka diburu dan dimakan seperti binatang oleh suku-suku tetangga. Memakan manusia adalah cara untuk bertahan hidup dalam kelaparan yang mempengaruhi sekitar 67% dari populasi. Kongo juga diyakini sebagai tempat terburuk di dunia untuk wanita, karena ia memiliki tingakat pemerkosaan paling tinggi dalam setahun. Warga setempat percaya bahwa “tidur” dengan seorang gadis perawan akan menyembuhkan AIDS.

DAFTAR 5 ORANG TERKAYA DIDUNIA



[UNIKNYA.COM]: Majalah ekonomi terkemuka dunia, Forbes, kembali memaparkan daftar orang terkaya di dunia tahun 2012. Sebanyak 1.226 pengusaha masuk dalam jajaran top dunia dan berhak menyandang predikat orang kaya baru. Dalam jajaran tiga besar dunia, tak banyak perubahan yang terjadi. Berikut adalah rangking lima besar sebagai orang terkaya dunia yang uniknya.com sarikan dariberbagai sumber:

1. Carlos Slim Helú, (US$ 69 miliar)

Carlos Slim Helú (sumber : blogspot.com)

Taipan yang mengontrol perusahaan telekomunikasi, America Movil SAB, Carlos Slim Helu, masih kokoh di puncak orang terkaya dunia. Dengan kekayaan ditaksir mencapai US$69 miliar, Calos Slim mengalahkan pesaingnya Bill Gates dan Warren Buffett yang masing-masing memiliki kekayaan US$61 miliar dan US$44 miliar.
Carlos Slim Helú adalah seorang pengusaha dan filantropis.Ia adalah pemimpin utama dan CEO perusahaan telekomunikasi Teléfonos de México dan América Móvil. Pada tahun 2011, Slim dinobatkan oleh Forbes menjadi orang terkaya di dunia untuk kedua kali secara berturut-turut dengan kekayaan bersih berkisar US$74 triliun.

2. Bill Gates, (US$ 61 miliar)



Bill Gates (sumber : blogspot.com)


William Henry ”Bill” Gates III adalah seorang tokoh bisnis, investor, filantropis, penulis asal Amerika Serikat, serta mantan CEO yang saat ini menjabat sebagai ketua Microsoft, perusahaan perangkat lunak yang ia dirikan bersama Paul Allen. Ia menduduki peringkat tetap di antara orang-orang terkaya di dunia dan menempati peringkat pertama sejak 1995 hingga 2009, tidak termasuk 2008 ketika ia turun ke peringkat tiga. Pada 2011 dan 2012 ini ia masih menempati urutan dua terkaya di dunia dengan kekayaan mencapai US$61 miliar.  Selama karirnya di Microsoft, Gates pernah menjabat sebagai CEO dan kepala arsitek perangkat lunak, dan masih menjadi pemegang saham perorangan terbesar dengan lebih dari 8 persen saham umum perusahaan.Ia juga telah menulis beberapa buku.

3. Warren Buffett, (US$ 44 miliar) 


Warren Buffett (sumber : blogspot.com)

Warren Edward Buffett adalah seorang investor dan pengusaha Amerika Serikat. Ia memiliki julukan Oracle of Omaha; Buffett telah mengumpulkan kekayaan yang sangat besar dari kecerdikannya berinvestasi melalui perusahaannya Berkshire Hathaway, di mana dia memegang 38% saham. Dengan perkiraan pendapatan bersih AS$44 miliar pada 2005, dia menduduki urutan kedua sebagai orang terkaya kedua dunia menurut Forbes, di belakang Bill Gates. Pada tahun 2010 sang bijak dari Omaha ini berhasil mendepak Bill Gates dari peringkat pertama orang terkaya di dunia, yang sekarang di dudukinya. Menurut majalah Forbes kekayaannya meningkat US$ 10 milyar pada saat yang sama menjadi US$ 62 Miliar, sungguh fantastis ini mengalahkan Bill Gates yang pencapaianya di bawah Buffet yaitu hanya meningkat US$ 2 Milyar/tahun pada saat yang sama menjadi US$ 58 Milyar. Namun pada 2012 ini, ia hanya menempati urutan ke tiga dengan kekayaan yang ditaksir mencapai US$44 miliar.

4. Bernard Arnault, (US$ 41 milyar) 


Bernard Arnault (sumber : blogspot.com)

Bernard Arnault adalah raja bisnis Perancis yang dikenal sebagai ketua dan kepala eksekutif mewah grup LVMH. Menurut majalah Forbes, Arnault adalah orang terkaya dunia yang berada diposisi empat, dengan kekayaan bersih 2011 dan 2012 mencapai US $ 41 milyar.

5. Amancio Ortega, (US$ 37,5 miliar)


Amancio Ortega (sumber : blogspot.com)

Amancio Ortega Gaona adalah pengusaha mode asal Spanyol. Dia dan istrinya istrinya Rosalia Mera, adalah pendiri dan ketua Inditex Group. Dalam daftar orang terkaya dunia oleh Forbes, ia menempati peringkat sebagai orang terkaya Spanyol, kedua orang Eropa terkaya, dan kelima orang terkaya di dunia pada tahun 2011 dan 2012 ini. Kekayaannya ditaksir mencapai US$37,5 miliar.(**)